10 February 2013

Asmara Berdasarkan Jenis Kopi

Yuhu V,

Membaca surat balasanmu Aku dan Teater membuatku teringat pada masa kejayaan sebuah panggung sandiwara. Ah, ngomongin soal teater mah ngga akan ada habisnya akan sangat panjang dan lama kaya choki-choki.

Betewe, kemarin ini ada yang ngetagg notes di facebook judulnya Menyingkap Asmara Berdasarkan Jenis Kopi. Entah sumbernya dari mana ngga jelas. Isinya cukup menarik, kamu mau tahu kan? Mau. Tenang, dengan senang hati kan kubagikan untukmu. *sambil seduh kopi*

1. Kopi Instan
Karena kopi instan mudah ditemukan dan gampang pula dibuatnya, tipe jenis ini suka dengan segala sesuatu yang berbau praktis, ngga mau ribet, dan cenderung to the point. Maka, ngga heran kalau sudah menemukan cewek/cowok yang cocok langsung "ditembak" terus dipacarin deh tanpa proses pedekate yang berlama-lama.

2. Espresso
Biji kopi yang kuat dalam minuman ini membuat penggemarnya menyukai pengalaman keras penuh tantangan. Tegar dan gigih terhadap sesuatu yang diinginkannya. Beruntunglah yang menjadi pasangannya karena hubungan asmara mereka akan diwarnai oleh petualangan menarik nan menyenangkan. Masalahnya mereka juga membutuhkan pasangan yang sama kuat kepribadiannya.

3. Cappuccino
Pribadi yang selalu optimis sekaligus santai dalam menikmati proses hidupnya. Tidak terlalu suka rutinitas dan mendamba petualangan seru. Tidak mau terburu-buru dalam segala sesuatunya tapi bertujuan mengapai apa yang diinginkannya. Alon-alon asal kelakon, gitu. Untuk asmara tipe yang cepat merasa bosan jika hubungannya dengan pasangan monoton. Akan tetapi jika sudah dapat ritme yang tepat, mereka menyenangkan sebab penuh kelembutan dan romantis.

4. Latte 
Seorang yang ingin terlihat menyenangkan untuk bisa diterima dan disukai oleh lingkungannya. Tipe ini akan berusaha mengubah keadaan di sekelilingnya agar terasa nyaman untuknya. Dalam menjalin hubungan, biasanya tidak bisa bersikap dewasa. Memberikan hak sepenuhnya pada pasangan untuk memutuskan segala sesuatunya.

Nah, kamu termasuk jenis kopi yang mana? Kalau aku ... ehmpp yang mana yah ... hmmpp kasih tahu ngga yah? Kamu mau tahu banget apa mau tahu goreng? Heu :D

Sudah yah aku mau menikmati cappuccinoku dulu.

Bye V.

Tertanda,
-Your Eva-


Me and My Cappuccino

4 comments:

  1. Kalau V,,,, kasih tau ga ya? (siapa juga yang mau tau)

    ReplyDelete
  2. Kan aku tanya V tanya ... "Nah, kamu termasuk jenis kopi yang mana?" hooaammmmm (--")

    ReplyDelete
  3. Aku suka cappucino! Mungkin ada benarnya nih artikel :D

    ReplyDelete